oleh

Kepala Sekolah SDN 5 Bengkalis Menjalin Silaturahmi Antar Mejelis Guru Dan Anak Didik Dalam Menyambut Bulan Puasa

Pesisirglobalaktual.com|BENGKALIS – SDN 5 Kembali mengadakan acara  makan bersama, antara majlis guru dan anak anak didik yang membawa makanan sendiri dari rumah. Acara ini dilaksanakan dihalaman depan sekolah SDN 5 di jalan Gatot Subroto Kec. Bengkalis, Sabtu 9 Maret 2024.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Sekolah SDN 5 RAHMAD,M.Pd, Majelis gurunya, wali murid dan semua anak didik SDN 5 Bengkalis.

“Acara makan bersama antar anak didik dan majelis guru dilakukan setiap tahun dalam rangka menyambut Bulan suci Ramadhan, bulan puasa yang tinggal menghitung hari saja dan pelaksanaan kegiatan ini juga menjalin silaturrahmi antar kita sesama warga sekolah ini, baik itu antara anak didik dengan majelis guru maupun antar sesama kita pendidik” ujar Rahmad,M.Pd.

Dan sebagai penutup dari kegiatan ini dilakukan lah bermaaf – maafan antar seluruh warga sekolah dimulai dari anak didik ke guru guru,  yang di bimbing oleh salah seorang guru. Dan begitu juga dengan semua majelis guru.

Pelaksanaan kegiatan berjalan lancar, kondusif.  berdoa sebelum acara berakhir.(Red)

Editor :  Tim redaksi 3K3.co.id group/pesisirglobalaktual.com

Sumber  :  Kepsek SDN 5 Bengkalis

 

 

 

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed